Kamis, 14 April 2016

L300 OLENG MENGHINDARI SEPEDA MOTOR NYEMPLUNG MASUK PARIT


POLRES MAJALENGKA - telah terjadi kecelakaan lalu lintas pada hari kamis tanggal 14 April 2016 sekitar jam 11.00  wib. Tkp jalan umum antara Kadipaten - Jatitujuh tepatnya di Blok Pangumbahan Desa Pakubeureum Kecamatan Kertajati Kabupaten Majalengka.

Antara kendaraan Mitsubishi L300 Pick Up No.Pol.: E 8158 VI yang dikemudikan oleh RIZKY SETIAWAN (22), Pekerjaan Mahasiswa, Blok Tengah Desa Sukawana Kecamatan Kertajati Kabupaten Majalengka dan memiliki SIM A dengan sepeda motor Yamaha Mio Soul Nopol E 2116 WD yang dikendarai oleh YAYAT CARSA (58), Pekerjaan Tani,  Desa Pakubeureum Kecamatan Kertajati Kabupaten Majalengka.


Kasat Lantas AKP IIM ABDURAHIM, SH melalui Kanit Laka Sat Lantas IPTU SUHENDI, SH, didampingi Kanit Dikyasa Sat Lantas IPDA YUYUN RUSYANTO. Kendaraan Mitsubishi L300 pick up No.Pol.:E 8158 VI yang dikemudikan oleh Sdr. RIZKY SETIAWAN membawa penumpang 2 (dua) orang bernama Ny. NUNUNG NURHASANAH dan Sdri. BALQIS  datang dari arah Jatitujuh menuju Kadipaten ditempat kejadian mobil oleng ke kanan kemudian berkesempatan dari arah berlawanan muncul sepeda motor Yamaha Mio Soul lalu menghindarai motor tersebut dan berakhir di selokan, Yamaha Mio Soul Nopol E 2116 WD yang dikendarai Sdr YAYA CARSA berboncengan dengan Ny. AAN ANATI



“Korban pengendara sepeda motor YAYA CARSA (58), mengalami Luka Ringan dan AAN ANATI (55) lLuka Ringan.” Pungkas Kanit Laka Sat Lantas IPTU SUHENDI, SH, didampingi Kanit Dikyasa Sat Lantas IPDA YUYUN RUSYANTO.

Menerima laporan tersebut, Penyidik/anggota Brigadir Wahyu, Brigadir Silda Saputra, Cek korban di RSUD Cideres dan cek TKP mengambil bukti-bukti dari TKP dan keterangan saksi penumpang L300 NUNUNG NURHASANAH (22), Bidan, Alamat Desa Sukawana Kecamatan Kertajati Kabupaten Majalengka dan CARMI (45) IRT.



“Barangbukti yang diamanakan di Mapolsek Kertajati, kendaraan Mitsubishi L300 pick up No.Pol.:E 8158 VI dan Yamaha Mio Soul Nopol E 2116 WD.”

“Kerugian materi diperkirakan sekitar Rp.8.000.000,- ( delapan juta rupiah)”


Tidak ada komentar:

Posting Komentar